Surabaya, 12 September 2025 – Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Lembaga Pengembangan Pesantren dan Diniyah (LPPD) menggelar Stadium Generale bagi mahasiswa dan mahasantri baru penerima beasiswa Pemprov Jatim tahun 2025. Acara ini berlangsung pada Jumat (12/9) di Islamic Centre Surabaya dengan dihadiri ratusan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi dan jenjang pendidikan.
Kegiatan ini diikuti penerima beasiswa program S1, S2, S3 PTKIN/PTKI, program Ma’had Aly (Marhalah Ula/M1), serta mahasiswa S2 Universitas Al-Azhar Kairo Mesir. Stadium Generale ini menjadi momentum penguatan visi, motivasi, serta kesiapan akademik bagi para mahasiswa penerima beasiswa sebelum menjalani studi.
Dalam sambutannya, Gubernur Jawa Timur menyampaikan bahwa program beasiswa ini merupakan bentuk nyata komitmen pemerintah daerah dalam mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia Jawa Timur, khususnya di bidang pendidikan tinggi dan pengembangan pesantren. “Kami berharap para penerima beasiswa mampu menjadi generasi unggul, berdaya saing global, dan tetap berakar pada nilai-nilai keislaman,” ujarnya.
Selain sesi motivasi, kegiatan juga diisi dengan pemaparan kebijakan beasiswa, pembekalan etika akademik, hingga diskusi interaktif bersama narasumber dari kalangan akademisi dan pengelola pendidikan pesantren.
Dengan terselenggaranya Stadium Generale ini, diharapkan mahasiswa penerima beasiswa Pemprov Jatim tahun 2025 semakin siap berkontribusi bagi pembangunan daerah, sekaligus membawa nama baik Jawa Timur di kancah nasional maupun internasional.

